Cara Menentukan Ukuran BH (Bra size)

Breast Holder (BH) atau yang lebih akrab dengan sebutan bra selain memiliki fungsi estetika juga memiliki fungsi kesehatan. Kebanyakan wanita hanya mencari fungsi estetika dan mengabaikan fungsi kesehatannya.

Kenapa penting?

1. Bra dapat memperindah lekuk tubuh

2. Bra kontak dengan kulit payudara minimal 8 jam sehari bahkan lebih, sehingga bila ada alergi dengan bahan dasar bra, atau keringat yang menempel di bra dapat menyebabkan alergi hingga iritasi kulit payudara.

3. Bra dapat mencegah terjadinya payudara yang kendor di kemudian hari

Oleh karena itu diperlukan bra dengan bahan dasar yang sesuai dan ukuran yang sesuai dengan si pemakai. (yang akan dibahas dalam blog ini hanya mengenai ukuran)

mannequin

Lalu, bagaimana cara menentukan ukuran bra yang sesuai dengan pemakai?

Gunakan meteran kain. Di situ ada ukuran dalam centimeter atau inch. Jika menggunakan cm maka harus dikonversi dulu ke dalam inch.

Ukuran bra dipengaruhi oleh 2 hal :

Band size : Ukuran lingkar bawah payudara (lingkar badan pada bagian batas bawah payudara) *Mohon Maaf yang payudaranya kegedean, angkat dulu dengan telapak tangan baru diukur <~~ Masih saja ada yang belum paham +_+. Sesuai ilustrasi gambar pada angka no. 4

Bust size : Ukuran lingkar badan pada puncak payudara *Mohon Maaf, anggaplah semua payudara kencang. Bagian yang paling menonjol adalah puncaknya. (read: puncak tidak selalu puting susu), lingkarkan meteran di situ kemudian diukur. <~~ Ada lagi yang nanya, kalau melorot bagaimana? +_+ Ya disanggah 🙂 kemudian bagian yang paling menonjol adalah puncaknya. Sesuai ilustrasi gambar pada angka no. 3

1. Ukuran Bra = Band Size (inch) + 5

Misal ukuran lingkar bawah payudara Anda 76,2 cm, jika dikonversi ke dalam inci menjadi 30 inch (1 inch = 2,54 cm). Dengan rumus di atas tambahkan angka 5, maka ukuran bra Anda adalah 35. Karena bra selalu memiliki ukuran genap, maka jika ukuran band size ganjil ditambahkan 1 inch. Contoh: 30 + 5 = 35 + 1 = 36. Ukuran bra = 36.

2. Ukuran Cup  = Bust Size – Band Size

(Hasil selisih dapat dicocokkan dengan tabel untuk lihat ukuran cup)

Tabel Cup Size
Bust Size – Band Size Standard Ukuran Cup
0 AA
1 A
2 B
3 C
4 D
5 DD atau E
6 DDD atau F
7 G
8 H
dst

Contoh : Bust Size  = 38                     Band Size = 36

Selisih = 2, maka cup size sesuai tabel adalah B

Jadi, ukuran bra Anda 36 B.

Namun ukuran ini tidak dapat dijadikan patokan yang baku karena dipengaruhi oleh cara mengukur yang benar, jenis bra, model dan merk bra. Metode ini adalah metode umum, untuk kepastian kenyamanan diperlukan pengepasan (fitting) oleh pemakai hingga tercapai kenyamanan yang maksimal.

Nah, sekarang sudah kebayang kan? Bisa dah buat estimasi berapa ukuran bra Pamela Anderson, Leah Dizon, atau artis & model lokal dalam negeri… ;p lol.

8 comments on “Cara Menentukan Ukuran BH (Bra size)

  1. koalacomp says:

    gitu ya bro, agak nyasar sih tapi gak papa jadi tau xixixi

  2. chika says:

    gak mudeng brooo

  3. danttee says:

    gan ane sering dengar ada yang bilang ‘S’ ‘D’ dan sebagainya, ada juga yang bilang pake ‘3 size’ itu maksunya apa ya ?? trus ukuran D itu kira kira seperti apa.
    maaf penasaran.

  4. mifta says:

    susah dipahami,, coba kasih gambar payudara trus garis ukur yg mana? mohon perbaiki pagenya

    • Garis ukur imajiner untuk bust size setara dengan level angka 3 pada gambar. Sementara untuk band size setara dengan level angka 4. Kalau masih belum paham silakan belajar lagi untuk berimajinasi, berfantasi, dan menganalisis #ROTFL

  5. tata says:

    agak kurang paham sih.. maksudnya lingkaran puncak tuh apa?? gambarnya kurang jelas

Leave a reply to mifta Cancel reply